Beranda | Artikel
Rahasia Dibalik Bulan Rajab
Senin, 18 Maret 2019

Bersama Pemateri :
Ustadz Ahmad Zainuddin

Rahasia Dibalik Bulan Rajab adalah ceramah agama dan kajian Islam ilmiah yang  disampaikan oleh Ustadz Ahmad Zainuddin, Lc. langsung dari Masjid Al-Barkah, Kompleks Rodja, Jl. Pahlawan, belakang Polsek Cileungsi, Kampung Tengah RT 03 / RW 03, Cileungsi, Bogor. Pada sabtu, 2 Rajab 1440 H / 09 Maret 2019 M.

Apa Itu Bulan Rajab?

Bulan Rajab adalah bulan yang keempat dari bulan suci yang disebutkan oleh Allah di dalam Al-Qur’an surat At-Taubah ayat 36:

إِنَّ عِدَّةَ الشُّهُورِ عِندَ اللَّـهِ اثْنَا عَشَرَ شَهْرًا فِي كِتَابِ اللَّـهِ يَوْمَ خَلَقَ السَّمَاوَاتِ وَالْأَرْضَ مِنْهَا أَرْبَعَةٌ حُرُمٌ ۚ ذَٰلِكَ الدِّينُ الْقَيِّمُ ۚ فَلَا تَظْلِمُوا فِيهِنَّ أَنفُسَكُمْ ۚ وَقَاتِلُوا الْمُشْرِكِينَ كَافَّةً كَمَا يُقَاتِلُونَكُمْ كَافَّةً ۚ وَاعْلَمُوا أَنَّ اللَّـهَ مَعَ الْمُتَّقِينَ ﴿٣٦﴾

Sesungguhnya bilangan bulan pada sisi Allah adalah dua belas bulan, dalam ketetapan Allah di waktu Dia menciptakan langit dan bumi, di antaranya empat bulan haram. Itulah (ketetapan) agama yang lurus, maka janganlah kamu menganiaya diri kamu dalam bulan yang empat itu, dan perangilah kaum musyrikin itu semuanya sebagaimana merekapun memerangi kamu semuanya, dan ketahuilah bahwasanya Allah beserta orang-orang yang bertakwa.

Ayat ini memberitahukan kepada kita bahwa Allah menetapkan didalam setahun terdapat dua belas bulan dan didalam dua belas bulan terdapat empat bulan suci. Empat bulan haram atau empat bulan suci ini dijelaskan oleh Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi wa Sallam dalam hadits riwayat Imam Ahmad dan yang lainnya, Rasul Shallallahu ‘Alaihi wa Sallam bersabda:

عَنْ أَبِي بَكْرَةَ أَنَّ النَّبِيَّ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ خَطَبَ فِي حَجَّتِهِ فَقَالَ إِنَّ الزَّمَانَ قَدْ اسْتَدَارَ كَهَيْئَتِهِ يَوْمَ خَلَقَ اللَّهُ السَّمَوَاتِ وَالْأَرْضَ السَّنَةُ اثْنَا عَشَرَ شَهْرًا مِنْهَا أَرْبَعَةٌ حُرُمٌ ثَلَاثٌ مُتَوَالِيَاتٌ ذُو الْقِعْدَةِ وَذُو الْحِجَّةِ وَالْمُحَرَّمُ وَرَجَبُ مُضَرَ الَّذِي بَيْنَ جُمَادَى وَشَعْبَانَ

dari Abu Bakrah bahwa Nabi Shallallahu ‘Alaihi wa Sallam berkhutbah pada saat berhaji, dan berkata; “Sesungguhnya zaman telah berputar seperti keadaannya pada hari Allah menciptakan langit dan bumi, satu tahun adalah dua belas bulan, diantaranya terdapat empat bulan haram, tiga bulan berturut-turut adalah Dzul Qa’dah, Dzul Hijjah, Al Muharram dan Rajab yang diagungkan oleh kaum Mudhar yang berada di antara Jumada dan Sya’ban.” (HR. Abu Dawud)

Maka berdasarkan hadits ini kita ambil pelajaran bahwa bulan Rajab adalah bulan suci yang keempat dari empat bulan suci. Dan urutan bulan Rajab didalam bulan-bulan Qomariah adalah yaitu bulan yang ketujuh dari bulan bulan Qomariyah.

Kenapa dinamakan Bulan Rajab?

Maka jawabannya sebagaimana yang dijelaskan oleh para ulama bahwa bulan Rajab dinamakan Rajab karena orang-orang Arab Jahiliyah sangat mengagumkan bulan Rajab. Rajab diambil dari kata “tarjib” yang artinya ta’dhim. Sampai kaum Jahiliyah dibulan Rajab, mereka menghentikan peperangan dibulan Rajab.

Simak dan Download mp3 Kajian Tentang Rahasia Dibalik Bulan Rajab


Artikel asli: https://www.radiorodja.com/46848-rahasia-dibalik-bulan-rajab/